Laman

Jumat, 31 Oktober 2014

NATAL IPMAPUJA SEJAWA DAN BALI 2014 DI YOGYAKARTA


I. PENGANTAR
Natal adalah peristiwa yang sangat penting bagi seluruh umat kristiani, karena natal merupakan hari kelahiran Sang Juru Selamat, Yesus Kristus, Putra Allah yang datang ke dunia untuk menyelamatkan manusia.
Kelahiran Yesus Kristus di dunia menunjukkan betapa besar kasih setia Allah kepada manusia sehingga Putra Allah sendiri rela meninggalkan segala kemuliaan dan keagungan-Nya, datang ke dunia sebagai seorang anak tukang kayu biasa. Kelahiran Yesus bahkan terjadi di sebuah kandang domba.
Untuk merenungkan kembali makna kelahiran Yesus di dunia ini dan mengaktualisasikan ajaran-Nya di dalam kehidupan sehari-hari, kami bermaksud mengadakan Perayaan Malam Natal Bersama Tahun 2014 yang ditujukan bukan hanya bagi Anggota Forum Komunikasi Mahasiswa Puncak jaya IPMAPUJA melainkan juga bagi masyarakat sekitar.
Melalui Perayaan Malam Natal Tahun 2014 ini, diharapkan tiap umat Kristiani, khususnya Mahasiswa-mahasiswi IPMAPUJA SE-JAW DAN BALI” Yogyakarta menyadari tugas perutusannya untuk menjadi terang bagi sesama, tidak hanya melalui penghayatan pribadi belaka, melainkan lebih-lebih melalui karya nyata dalam masyarakat.
Dalam berbagai kesempatan, Yesus menunjukkan kepada kita untuk menjadi teladan bagi sesama, terutama di dalam kondisi bangsa kita yang saat ini sarat dengan berbagai cobaan hidup yang tiada henti-hentinya menghampiri dan menggoyahkan iman kita. Oleh karena itu, kita sebagai murid Yesus dituntut untuk berpegang teguh pada iman kita dan menjadi berkat maupun teladan dalam setiap tindakan, perkataan, maupun sikap hidup kita sebagaimana Yesus telah datang ke dunia 2014 tahun yang lalu dan menjadi teladan bagi seluruh umat-Nya. Allah ingin supaya umat-Nya meneladani Yesus, menjadi terang dan membawa terang tersebut ke dalam kehidupan kita di lingkungan masyarakat.
II. LATAR BELAKANG
Sebagai wujud rasa syukur kita dalam memperingati kelahiran Tuhan Yesus Kristus, maka diperlukan suatu wadah untuk merayakan natal bersama sehingga dengan adanya perayaan natal ini, kita semakin mengerti makna natal dan mengerti betapa besarnya kasih Tuhan pada kita semua khususnya Mahasiswa-mahasiswi ipmapuja se- jawa dan bali .

III. MAKSUD DAN TUJUAN
Menjelaskan kepada Mahasiswa-mahasiswi ipmapuja se-jawa dan bali  dan semua jemaat yang hadir bahwa kelahiran Yesus Kristus merupakan anugrah terindah dari Allah, sebagai bukti kasih Allah yang begitu besar, untuk menyelamatkan manusia.
Mengajak dan mendorong Mahasiswa-mahasiswi ipmapuja se- jawa dan bali  dan semua jemaat yang hadir setelah menerima hadiah terbaik tersebut supaya mau merespon kebaikan Allah dengan melakukan yang terbaik bagi Allah dan sesama dalam kehidupan kita masing-masing.
Mengajak Mahasiswa-mahasiswi dan semua jemaat yang hadir untuk menyambut dan merayakan Natal dengan sukacita, karena anugrah penyelamatan Allah melalui kelahiran Yesus Kristus.AMIN.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar